Apa artinya bagi Anda bahwa Yesus bangkit pada hari ketiga?
Ia telah menang atas maut dan dengan demikian: Ia mengaruniakan kepada saya kebenaran-Nya Ia membangkitan saya ke dalam kehidupan yang baru Ia menjamin saya dari kebangkitan saya sendiri.
Kebenaran
Lihat Pembenaran (pertanyaan dan jawaban 21)
Ke dalam kehidupan yang baru
Kehidupan yang baru adalah kehidupan yang di dalamnya Penebus kita yang telah bangkit itu mengalahkan dosa-dosa kita melalui kuasa-Nya sehingga kita boleh hidup bagi kemuliaan Allah.
Saya percaya bahwa kebangkitan Yesus merupakan titik balik terbesar dalam sejarah. Allah mengubah kenyataan bahwa kematian memegang kendali. Ia membangkitkan Anak-Nya. Karena itu, Yesus bangkit pada hari ketiga (Minggu). Perayaan Paskah merupakan perayaan terbesar dan tertua dalam gereja. Perayaan karena kemenangan atas kematian. Yesus hidup!
Kata Paskah berasal dari kata Ibrani Pesakh. Orang Israel merayakan kebebasan mereka dari tanah perbudakan Mesir. Sebagai orang Kristen, saya melihat kebangkitan Yesus sebagai penggenapan kebebasan itu. Allah membebaskan saya dari kematian. Tidak hanya pada perayaan Paskah, tetapi saya merayakan penyelamatan ini bersama seluruh gereja pada setiap hari Minggu. Hari Minggu adalah hari istirahat kita, penggenapan hari sabat (Sabtu) orang Yahudi. Apakah manfaat kebangkitan Yesus bagi saya? Pertama: dengan membangkitkan Yesus dari kematian, Allah menyatakan bahwa Anak-Nya memang memiliki kebenaran. Ia memberikan imbalan kepada kebenaran-Nya dengan hidup kekal. Karena percaya kepada Yesus, maka saya juga mendapatkannya.
Kedua: saya bangkit bersama-sama dengan Yesus dalam hidup yang baru. Saya dilahirkan kembali oleh-Nya. Hidupku mendapatkan arah baru, yaitu: hidup bersama-sama dengan Allah untuk kemuliaan Allah.
Ketiga: kebangkitan Yesus merupakan jaminan bahwa suatu saat saya juga akan bangkit dari kematian. Pada saat itulah akan ada pembebasan total dari semua dosa dengan segala akibatnya. Betapa bagus pengharapan itu dan penuh dengan kegembiraan!
Ada orang yang berkata, ”Mustahil! Tidak seorang pun pernah berbalik dari kematian.” Itu benar, kebangkitan tidak berarti berbalik dari kematian, tetapi berjalan mengikuti Yesus, melalui kematian. Saya bangkit berdiri di sebelah lain kematian. Begitulah saya masuk ke dalam hidup yang kekal, melalui kematian sebagai pintu gerbang ke kemuliaan.
”Tetapi yang benar ialah bahwa Kristus telah dibangkitkan dari antara orang mati, sebagai yang sulung dari orang-orang yang telah meninggal” (1Kor. 15:20).
Dikau, Yang Bangkit, mahamulia! Dikaulah abadi jaya dan megah! Turun malak sorga putih cemerlang; kubur ia buka, tanda Kau menang. Dikau, Yang Bangkit, mahamulia! Dikaulah abadi jaya dan megah!
Tuhan Yesus, kebangkitan-Mu adalah dasar hidupku. Kenyataan keselamatan ini membawa saya pada penghayatan keselamatan yang terdalam. Kendatipun saya tidak melihat banyak bukti di dunia ini bahwa Engkau hidup, saya memercayai itu berdasarkan Firman-Mu yang benar. Engkau hidup adalah sebuah kenyataan iman bagi saya. Kebangkitan-Mu menempatkan segala sesuatu dalam terang yang baru. Aku percaya bahwa pada hari kedatangan-Mu kembali kuburan saya akan dibuka dan saya akan bangkit untuk hidup di dunia baru. Untuk memuji Engkau, Allah yang hidup, untuk selama-lamanya. Amin.
Mana yang paling penting bagi Anda?